Thursday, April 14, 2005

Suicidal Tendencies

American skatepunk and metal at it's hard finest.

Mungkin sang vokalis, Mike Muir, sudah menyesal mengingat masa jayanya dahulu. Suicidal Tendencies, salah satu band yang mengkombinasikan antara rap, punk, heavy metal dan hardcore. Jaya di tahun 80-an sebagai salah satu band heavy metal kontroversial dengan lirik lirik sembarangan. Musiknya sempat mengalami periode solo gitar berpanjang panjang ala trash metal dan sesaat kemudian kembali lagi ke-roots awal, punk.

Image hosted by Photobucket.com

Jangan bandingkan dengan Hair Rock. Dengan dandanan lebih mirip chicanos dan urban kelas jalanan, musik mereka memang anti dengan kemapanan. Dan beberapa sempalannya, Mike Muir dan Robert Trujillo (sekarang di Metallica), pernah membentuk band one-hit-wonder, Infectious Grooves dengan single terkenalnya yakni, Feed The Monkey (1994).

Album album klasiknya seperti, Join The Army ( 1987), How Will I Laugh Tomorrow... When I Can't Even Smile Today (1988), Still Cyco After All These Years (1993) dan lainnya.

Image hosted by Photobucket.com

Sintesa sebuah eksistensi, gonta ganti personil dan sedemikian liar. Tua tua gila.

4 comments:

arfan said...

SUICIDAL TENDENCIES?

gw kenal band ini waktu smp. Gw buta banget mengenai genre dll, yang jelas gw suka ama vokal nya Muir, unik aneh aga2 ga kesampaian di nada tinggi haha..gw punya 3 album..Lights camera revolutions, rebellion from the roots dan satu album lagi gw lupa..

damn,.. tapi gw justru suka ama Monopoly on sorrow (rebellion from the roots)..gw rasa itu bukan lirik yang sembarangan ya kan? lirik itu keren banget..dan musikalitas yang mapan buat gw pada jamannya u kelas skate punk, metal maupun hard core..clean and full secara penyajian..

hail suicidal tendencies!

Anonymous said...

suicidal tendencies [ST] menurut gw band yang amat sangat fenomenal, walau pun mengusung genre musik 'punk' yang kebanyakan orang [musisi] menganggap musik 'gampang', hal ini gak bisa lo temuin di [ST] kalo gak percaya coba aja lo ulik lagu2 nya mereka.
btw ada satu hal di tulisan lo yang mengganggu pikiran gw

"Suicidal Tendencies, salah satu band yang mengkombinasikan antara rap, punk, heavy metal dan hardcore. Jaya di tahun 80-an sebagai salah satu band heavy metal kontroversial dengan lirik lirik sembarangan"

gw kurang setuju 'dengan lirik lirik sembarangan'

lirik2 yang di tulis cyco miko memang radikal, kasar. tapi semuanya di kemas secara brilian.
Banyak ide2 cemerlang si cyco miko yang di tuangkan ke dalam lirik2 nya [ST]. Mungkin lo perlu lebih dalam me riset [ST]

VIVA ST!

Anonymous said...

ini band jenius banget,mewakili perasaan gw pada waktu itu.Gila..!!, suicide failure,how will i laugh tomorow,nobody hears' alone,benar-benar jd "mindset" pd saaat itu..fell like shiit.. deja-vu msh bisa gue rasakan.. Band yg gk bisa gue lupain, karena dengan suicidal jg gw dpt melewati masa-masa sulit..

Soal jenis musik dan lirik g setuju banget sama Anonymous,g gk setuju dengan istilah kontroversial lebih tepat fenomenal..


suicidal for life

freedump said...

ini band jenius banget,mewakili perasaan gw pada waktu itu.Gila..!!, suicide failure,how will i laugh tomorow,nobody hears' alone,benar-benar jd "mindset" pd saaat itu..fell like shiit.. deja-vu msh bisa gue rasakan.. Band yg gk bisa gue lupain, karena dengan suicidal jg gw dpt melewati masa-masa sulit..

Soal jenis musik dan lirik g setuju banget sama Anonymous,g gk setuju dengan istilah kontroversial lebih tepat fenomenal..


suicidal for life

9:10 AM